Membuat karya tulis baik fiksi maupun non fiksi bisa dibilang gampang-gampang susah. Gampang, karena begitu berlimpah ide dan inspirasi yang bisa digali dalam pikiran maupun dari sekeliling kita. Analisa, pemikiran dan ide kadang beranak- pinak di beranda hati mendesak untuk disalurkan. Namun sayangnya, sering saat ingin dituangkan dalam bentuk tulisan, semua menjadi beku.
Ya, menulis butuh keahlian khusus yang dicapai melalui latihan panjang. Perlu ketekunan dan jam terbang yang tinggi untuk bisa menghasilkan kalimat yang indah. Butuh pula keseriusan untuk menempa diri, dan itu tidak sebentar.
Banyak orang meremehkan profesi penulis padahal ia sendiri tak mampu menulis dengan baik. Bahkan untuk mengungkapkan buah pikiran dalam sebuah alenia pendek pun ia sangat kesulitan.
Jadi menulis itu sangat sulitkan?
Ya, memang sulit…! Tapi tenang saja, jika anda menemukan pembimbing yang bisa mengarahkan anda untuk bisa mengeksplorasi kecerdasan dan ide-ide unik anda itu agar menjadi tulisan yang enak dibaca, anda akan merasa mudah sehingga bisa menyampaikan maksud hati kepada orang lain dengan bahasa tulis.
Apakah ada pembimbing seperti itu? Insya Allah ada. Dan saya menawarkan metode bimbingan menulis efektip serta cepat kepada anda.
Apakah kalau dibimbing oleh saya jadi bisa menulis dengan kualitas tulisan yang hebat? Kalau kualitas hebat tentu tergantung isi pikiran dan pengetahuan (ilmu) anda. Tapi kalau kemampuan menuangkan buah pikiran ke dalam bahasa tertulis secara standar, insya Allah saya bisa melakukannya.
Perlu belajar berapa lama untuk bisa menulis sebuah karangan?
Sehari bisa… Saya jamin..!
Hanya sehari? Betul sekali. Saya jamin dalam sehari belajar, anda akan bisa menulis sebuah karangan berbentuk artikel atau opini. Kemampuan dasar tentu saja. Karena untuk ahli dan menguasai secara lihai keterampilan menulis, tentu anda perlu banyak berlatih dan mempertinggi jam terbang.
Namun paling tidak dalam sehari berlatih anda sudah bisa menghasilkan tulisan yang bagus. Dimana jika berlatih secara konvensional maka anda membutuhkan waktu yang cukup lama. Tetapi dengan metode latihan yang saya rancang insya Allah dala. sehari tadi anda sudah memiliki kemampuan dasar yang bagus.
Saat pulang ke rumah, sahabat dan kerabat sudah bisa tersenyum karena membawa sebuah tulisan artikel yang mungkin selama ini hanya ada dalam mimpi dan khayalan anda saja. Kali ini anda akan membuktikan bahwa Menulis Itu Semudah Membalin Telapak Tangan. He he…
Anda berminat? Bisa menghubungi saya.